HP susah sinyal bisa jadi salah satu masalah yang cukup mengganggu. Apalagi di era modern seperti sekarang, nyaris seluruh masyarakat menggunakan handphone untuk berkomunikasi maupun bekerja.
Disisi lain, penggunaan atap baja ringan untuk rumah bisa bisa dibilang kian meningkat. Sebab, material yang merupakan salah satu jenis logam ini dikenal kokoh, durabilitasnya tinggi, tahan karat, hingga ekonomis.
Melalui kedua topik tersebut, muncul pertanyaan, apakah dengan menggunakan atap baja ringan mengganggu sinyal handphone ?
Pembahasan berikut ini akan menjawab pertanyaan tersebut. Baik untuk pemilik bangunan beratap baja ringan maupun yang sedang mempertimbangkan untuk menggunakan material dari baja lapis aluminium seng (BjLAS) ini.
Pengaruh Baja Ringan pada Sinyal HP
Singkatnya, sinyal telepon seluler maupun internet adalah berupa frekuensi radio. Bisa saja sinyal berpengaruh atau justru tidak ada masalah sama sekali pada penggunaan atap baja ringan.
Kenapa bisa begitu ? Karena hal tersebut berkaitan dengan dekat jauhnya rumah dari Base Transceiver Station (BTS) sehingga akan memengaruhi kekuatan sinyal.
Jika keberadaan BTS jauh dari rumah, maka kekuatan sinyal HP akan berkurang, bahkan berpotensi akan kehilangan sinyal.
Sebab dikutip dari laman Britannica, gelombang radio tidak dapat melewati konduktor listrik, seperti air maupun logam.
Berbeda dengan bangunan yang dekat dengan BTS, yang artinya kekuatan sinyal akan lebih bagus. Maka kemungkinan atap baja ringan relatif tidak mengganggu sinyal smartphone.
Kalaupun mengganggu, pengurangan sinyal yang diterima HP hanya sedikit, sehingga bisa dianggap tidak berpengaruh.
Trik dapat sinyal di area minim sinyal pada rumah yang pakai atap baja ringan.
Dilansir dari laman Distinctive Metal Roofing, ada cara agar rumah beratap baja ringan tidak membuat HP susah sinyal. Terutama pada handphone model terbaru yang dapat terhubung dengan Wi-fi.
Pasalnya Wi-fi bergantung pada sinyal yang disediakan oleh layanan kabel atau satelit, ukuran dan konfigurasi rumah, serta kualitas pengaturan modem dan router didalam hunian. Artinya penggunaan atap baja ringan tidak terlalu berpengaruh signifikan dengan kelancaran internet Wi-fi.
Lihat Artikel Kami Lainnya : https://nimsteel.co.id/blog/
Intip produk kami di Tokopedia yuk https://www.tokopedia.com/sothoofficial